PARTNER

Cara Mengembalikan Data Yang Hilang Di Ubuntu


Cara Mengembalikan Data Yang Hilang Di Ubuntu - Pada saat menginstall ubuntu, banyak sekali pemula yang secara tidak sengaja memformat hardiskny,a karena kesalahan pemilihan opsi saat menginstall ubuntu. Tapi tenang, file atau data anda masih bisa kembali kok. Caranya dengan menggunakan aplikasi Foremost, Aplikasi berbasis berbasis terminal ini merupakan salah satu aplikasi yang dapat mengembalikan data atau file yang hilang di Ubuntu. Aplikasi ini mendukung filesystem FAT, NTFS, EXT3 dan EXT4.

Aplikasi ini bisa didapatkan di repository resmi ubuntu (Ubuntu Software Center). Atau bisa juga dengan perintah terminal :
sudo apt-get install foremost

jika anda tidak memiliki koneksi internet, anda bisa mengguanakan layanan apt-web untuk mendownload Foremost

Cara Penggunaan :
Contoh file yang akan kita berada di partisi “dev/sda2” dan anda ingin menyimpan file itu ke folder “/home/user/recovery” ketikan perintah ini :

sudo mkdir /home/user/recovery [Enter]
sudo foremost -i /dev/sda2 -o /home/user/recovery [Enter]

File hasil recovery akan berada di folder "/home/user/recovery". Folder tersebut dimiliki oleh "root" sehingga tidak bisa dibuka oleh pengguna biasa. Agar bisa dibuka, gunakan perintah berikut:

sudo chown -R namauser:namauser /home/namauser/recovery

Note : Ubah “namauser” dengan nama yang kalian gunakan.
Jika kalian ingin me-recover file dengan tipe tertentu saja (misal: MKV) ketik perintah berikut:
sudo foremost -t mkv -i /dev/sda2 /home/namauser/recovery

Info lebih lanjut tantang cara penggunaan Foremost klik disini
Semoga Bermanfaat.

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.

0 Response to "Cara Mengembalikan Data Yang Hilang Di Ubuntu"

Posting Komentar